-

on

Rabu, 26 Februari 2020

KEGIATAN PERTAMA MGMP MATEMATIKA SMP KLU

Hari Selasa. Tanggal 25 Februari 2020. MGMP Matematika SMP KLU melaksanakan pertemuan MGMP pertama di tahun 2020 ini. Kegiatan MGMP ini bertujuan tiada lain untuk mendapatkan peningkatan Kompetensi Guru dalam melaksanakan tugasnya sebagai guru dengan mengelompokkkan guru yang serumpun sehingga dapat diketahui kebutuhan kekurangan atau kelebihan guru di setiap tahun pelajaran berjalan . Pada MGMP pada tahun pelajaran semester genap 2020 ini bertema pemanfatan LMS Google Classroom dalam menunjang kegiatan MGMP kedepannya. Dikarenakan karena zaman sudah mulai canggih, inovasi tekhnologi sudah merambah ke segala aspek bidang yang dapat mempermudah kegiatan manusia dalam pengelolaan pemerintahan, perusahaan bahkan pendidikan. Sehingga, adanya Google Classroom diharapkan dapat menunjang kegiatan MGMP dikarenakan kegiatan-kegiatan pertemuan pada MGMP sekiranya dapat juga dilakukan dengan kegiatan daring (online) dengan media LMS Google Classroom. Google class room adalah suatu learning management system yang merupakan produk Google yang dapat digunakan untuk menyediakan bahan ajar, tes yang terintegrasi penilaian. Berbeda dengan media pembelajaran yang lain keunggulan media google class room adalah masalah efektifitas dan efisiensi dalam kegiatan pembelajaran. Kegiatan MGMP ini direncanakan dilaksanakan secara bertahap, tahap I dilakukan dengan mengundang 30 peserta dari guru mata pelajaran matematika se Kabupaten Lombok Utara, yang kemudian akan disusul dengan tahap II. Kegiatan dibuka oleh Pengawas Pembina Mapel Matematika, yaitu Bapak H. Edy Suwarno, S.Pd. dimana dalam sambutannya mengatakan bahwa kegiatan MGMP harus intens dilaksanakan karena merupakan sarana atau wadah dalam pengembangan kompetensi yang dimiliki oleh guru, serta para peserta diharapkan hadir karena membutuhkan ilmu dan pengetahuan bukan karena ada atau tidaknya transport. Selain itu, ia menambahkan semoga dengan berjalannya MGMP ini, kualitas pembelajaran di sekolah-sekolah akan meningkat dan tentu hasil juga akan lebih baik.
Sebelum menuju agenda pertama MGMP yaitu, PTK. para peserta terlebih dahulu diperkenalkan dengan LMS Google classroom. Hal ini disampaikan oleh Bapak M. Riyansa Dinovarin, S.Pd. dan Ketua MGMP Matematika SMP KLU, yaitu Bapak I Wayan Subadre, S.Pd. Perkenalan dimulai dengan memaparkan Google Classroom itu apa, kemudian dilanjutkan dengan praktik dimana para peserta menginstal Google Classroom lewat android, membuat akun dan kemudian Join pada kelas yang telah dibuat, yaitu kelas MGMP Matematika. Pak Subadre menambahkan bagaimana langkah-langkah ketika menerima tugas, mengerjakannya kemudian mengumpulkan tugas lewat GC ini dan melihat kembali hasil revisi dari Mentor. Dari kegiatan pertama tersebut diharapkan seluruh peserta yang hadir sudah tergabung dalam kelas MGMP tersebut.

0 komentar:

Posting Komentar